Soal Penilaian Akhir Semester 1 Kelas 5 Tema 4
Soal Penilaian Akhir Semester 1 Kelas 5 Tema 4 - Sebagai bahan evaluasi selama pembelajaran semester 1 maka pada kesempatan kali ini saya akan membagikan soal ulangan semester 1 untuk kelas 5 yang nantinya bisa digunakan sebagai referensi bahan pembelajaran maupun untuk keperluan ulangan akhir semester 1.
Artikel kali ini berisi latihan soal PTS (Penilaian Tengah Semester) kelas 5 SD untuk semester ganjil secara detail yang ada pada tema 4 lengkap
Pada tematik 4 kelas 5 ini bertemakan Sehat Itu Penting, dan sebagian besar soal diambil dari referensi buku pelajaran dan materi yang sudah dibahas sebelumnya.
Baca juga:
- Soal Ulangan Semester 1 Kelas 5 Tema 1
- Soal Ulangan Semester 1 Kelas 5 Tema 2
- Soal Ulangan Semester 1 Kelas 5 Tema 3
Soal Penilaian Akhir Semester 1 Kelas 5 Tema 4
Petunjuk Umum :
1. Tulislah identitas nama, kelas, dan nomor urutmu pada lembar jawaban yang telah disediakan!
2. Tuliskan semua jawaban di lembar jawaban!
3. Bacalah setiap butir soal dengan baik sebelum dijawab!
4. Kerjakan lebih dahulu soal yang dianggap mudah!
5. Tanyakan kepada pengawas apabila ada soal yang kurang jelas!
6. Periksa kembali pekerjaanmu sebelum lembar soal dan lembar jawaban diserahkan kepada pengawas!
------- SELAMAT BEKERJA -------
Berilah tanda silang pada huruf A, B, C atau D untuk jawaban yang paling benar!
Mupel
1. Menjaga kerukunan dan kesatuan bangsa Indonesia agar tercipta kehidupan yang harmonis dengan cara ….
A. menghindari konflik
B. mendahulukan kepentingan pribadi
C. menjalin kerja sama dan menyatukan perbedaan yang ada
D. mematuhi perintah penguasa wilayah
2. Perilaku yang menunjukkan tanggung jawab sebagai warga masyarakat adalah ….
A. menjaga keamanan melalui kegiatan ronda malam
B. ikut memberikan pendapat saat musyawarah pemilihan ketua kelas
C. menjaga keamanan sebulan sekali
D. membuang sampah ke sungai
3. Sikap yang sebaiknya dilakukan ketika melihat teman membuang sampah sembarangan adalah ….
A. membiarkan
B. menegur
C. melaporkannya kepada guru
D. meminta memungut sampah lain
4. Sebelum mendapatkan hak mengendarai sepeda motor, setiap warga masyarakat memiliki kewajiban ….
A. mempelajari rambu lalu lintas
B. memiliki kendaraan baru
C. membayar pajak
D. memiliki SIM
5. Tindakan yang mencerminkan sikap tolong-menolong sebagai bentuk tanggung jawab sebagai warga masyarakat ditunjukkan dengan ….
A. menjenguk tetangga yang sedang sakit
B. melakukan ronda malam secara bergantian sesuai jadwal
C. meminjamkan pulpen kepada teman saat ujian
D. mengerjakan tugas secara kelompok di dalam kelas
6. Perhatikan kegiatan berikut.
1) Membuka buku saat ulangan.
2) Belajar dengan tekun.
3) Bertanggung jawab atas ketertiban sekolah.
4) Memilih teman bermain sesuai kepintaran.
5) Disiplin dengan datang ke sekolah tepat waktu.
Kegiatan yang termasuk tanggung jawab siswa di sekolah ditunjukkan oleh nomor ….
A. 1), 2), dan 3)
B. 2), 3), dan 4)
C. 2), 3), dan 5)
D. 3), 4), dan 5)
7. Penerapan perilaku yang sesuai dengan sila keempat Pancasila dalam kehidupan sehari-hari adalah ….
A. memberikan donasi kepada korban gempa bumi
B. memperkenalkan kebudayaan Indonesia ke mancanegara
C. membedakan derajat antara kaya dan miskin
D. pengambilan keputusan dengan musyawarah
8. Pak Dewo menyampaikan pendapat terkait pemasangan bilik disinfektan pada pintu masuk Perumahan Ayu Asri. Ketika mendapat kritik dan saran dari anggota lain, Pak Dewo menghentakkan tangan ke meja dan langsung meninggalkan ruang musyawarah. Tindakan Pak Dewo harus dihindari dalam pelaksanaan musyawarah karena ….
A. memberikan kesempatan orang lain berpendapat
B. menghormati adanya perbedaan pendapat dalam musyawarah
C. melaksanakan hasil keputusan musyawarah dengan penuh tanggung jawab
D. emosi dapat menghambat tercapainya keputusan terbaik
9. Setiap warga negara berhak menentukan pilihan tanpa tekanan dan paksaan dari siapapun. Pernyataan tersebut sesuai dengan asas penyelenggaraan pemilihan umum adalah ….
A. adil
B. bebas
C. umum
D. langsung
10. Pak Krisna berprofesi sebagai nelayan. Bentuk tanggung jawab Pak Krisna dalam menjaga lingkungan adalah ….
A. menggunakan bahan kimia
B. menangkap ikan dengan cara tradisional
C. menggunakan pukat harimau agar lebih efektif
D. menggunakan bahan peledak agar menghemat waktu
|
11. Isi dalam pantun terdiri atas … baris
A. satu
B. sua
C. tiga
D. empat
12. Pantun yang berisi amanat untuk berbuat baik disebut ….
A. jenaka
B. agama
C. nasihat
D. adat
13. Pesan dalam pantun terdapat pada baris ….
A. kesatu dan kedua
B. kesatu dan ketiga
C. kedua dan ketiga
D. ketiga dan keempat
14. Pantun yang berisi tebak-tebakan atau pertanyaan disebut pantun ….
A. agama
B. nasihat
C. teka-teki
D. anak-anak
15. Cermati pantun acak berikut.
1) Agar nanti bisa berprestasi
2) Jadilah anak yang baik hati
3) Tunggu ibu beli terasi
4) Ke pasar lama menanti
Susunan pantun yang benar dari pantun acak tersebut adalah ….
A. 1)-3)-2)-4)
B. 2)-1)-3)-4)
C. 3)-4)-1)-2)
D. 4)-3)-2)-1)
16. Bacalah pantun berikut.
Pergi ke pasar membeli bebek
Jangan lupa membeli kacu
Terpingkal-pingkal tawa si kakek
Melihat nenek memakai gincu
Pantun diatas disebut pantun ….
A. nasihat
B. teka-teki
C. kasih sayang
D. jenaka
17. Perhatikan pantun berikut.
1) Batu kali sedang dipahat
2) Bambu betung dibuat rakit
3) Makanlah makanan sehat
4) Supaya badan tidak sakit
Sampiran pantun tersebut terdapat pada angka ….
A. 1) dan 2)
B. 3) dan 4)
C. 1) dan 4)
D. 2) dan 3)
18. Perhatikan pantun berikut.
Pergi berburu ke dalam hutan
Mendapat seekor anak kancil
Berlari pagi jangan tinggalkan
Badan sehat dimulai dari hal kecil
Pantun tersebut berisi ajakan untuk ….
A. pergi berburu ke hutan
B. melakukan hal-hal kecil
C. badan sehat karena istirahat
D. berlari pagi supaya badan sehat
19. Perhatikan pantun berikut.
Pohon papaya di dekat semak
Pohon manggis sebesar lengan
…
…
Kalimat tepat untuk mengisi bagian rumpang pantun tersebut adalah ….
A. Main-main di semak-semak
Nanti ditinggal sendirian
B. Kawan tertawa memang banyak
Kawan menangis diharap jangan
C. Jalan-jalan ke Kota Demak
Jangan lupa beli bingkisan
D. Anak baik teman banyak
Bermain pasir di tepian
20. Cermati pantun berikut.
Buah matang satu per satu
Kelapa tua dipetik kera
Mari kita saling bantu membantu
Membangun bangsa dan negara
Pesan dalam pantun tersebut adalah ….
A. marilah saling membantu
B. jaga buah yang matang dari kera
C. rajinlah menanam buah
D. membangun bangsa sendiri
Mupel
|
21. Bagian jantung yang menerima darah kaya O₂ dari paru-paru adalah .…
A. bilik kiri
B. serambi kiri
C. bilik kanan
D. serambi kanan
22. Pembuluh darah yang berfungsi membawa darah dari seluruh tubuh kembali ke jantung adalah ….
A. arteri
B. aorta
C. vena
D. kapiler
23. Pada sistem peredaran darah tertutup, darah mengalir ke seluruh tubuh melalui ….
A. permukaan tubuh
B. pembuluh darah
C. paru-paru
D. jantung
24. Hewan yang memiliki sistem peredaran darah terbuka adalah ….
A. ikan
B. burung
C. katak
D. serangga
25. Urutan peredaran darah manusia yang benar adalah .…
A. jantung – seluruh tubuh – jantung – paru-paru
B. jantung – seluruh tubuh – paru-paru– jantung
C. jantung – paru- paru - jantung – seluruh tubuh
D. jantung – lambung – paru- paru – jantung
26. Perhatikan gambar berikut.
Bagian yang berisi darah mengandung banyak oksigen adalah ….
A. 1 dan 3
B. 3 dan 4
C. 2 dan 4
D. 1 dan 2
27. Mengonsumsi makanan berlemak tinggi tidak baik bagi kesehatan organ peredaran darah karena dapat mengakibatkan ….
A. aliran darah menjadi lancar
B. penyempitan pembuluh darah
C. oksigen terikat kuat dalam darah
D. organ peredaran darah menjadi kuat
28. Tekanan darah manusia dalam keadaan normal adalah ….
A. 120/80 mmHg
B. 140/80 mmHg
C. 100/80 mmHg
D. 90/80 mmHg
29. Strok adalah gangguan sistem saraf yang disebabkan adanya gangguan pada pembuluh darah di otak. Gangguan tersebut dapat berupa ….
A. penyempitan pembuluh darah di otak
B. pengembangan pembuluh darah di otak
C. pelonggaran pembuluh darah di otak
D. pelebaran pembuluh darah di otak
30. Ostium pada belalang dilengkapi dengan katup yang berfungsi untuk ….
A. mengatur keluar masuknya darah ke pembuluh darah
B. mengangkut sisa metabolisme dari berbagai jaringan tubuh
C. memompa darah melewati pembuluh darah ke seluruh bagian tubuh
D. menyalurkan zat-zat nutrisi, oksigen, dan zat-zat lainnya ke seluruh tubuh
Mupel
|
31. Hubungan timbal balik antara individu dengan individu lain yang saling memengaruhi disebut ….
A. interaksi antarindividu
B. interaksi kelompok
C. interaksi sosial
D. interaksi dengan sesama
32. Salah satu proses interaksi sosial adalah interaksi sosial yang mengarah ke persatuan. Contoh bentuk interaksi tersebut adalah ….
A. Rangga dan Eko melakukan debat saat kegiatan pembelajaran
B. pelajar saling bersaing untuk mendapatkan nilai tertinggi
C. pemain basket melakukan umpan untuk mencetak skor
D. dua wanita saling memamerkan keindahan gaunnya
33. Menghargai perasaan orang lain disebut ….
A. empati
B. toleransi
C. demokratis
D. tenggang rasa
34. Bakti sosial merupakan contoh bentuk interaksi sosial di lingkungan masyarakat. Kegiatan tersebut mengajarkan seseorang untuk ….
A. peka terhadap orang lain
B. peduli dengan orang lain
C. merasakan perasaan orang
D. menghargai orang lain
35. Ibu Yona pergi ke pasar untuk membeli sayur, ikan dan buah. Kegiatan yang dilakukan Ibu Yona menunjukkan manfaat interaksi sosial untuk ….
A. memenuhi kebutuhan hidup
B. meningkatkan keterampilan
C. memperkuat kerja sama
D. mengembangkan sikap toleransi
36. Bentuk interaksi sosial dalam masyarakat adalah ….
A. saling bertukar informasi
B. persaingan
C. pertentangan
D. individualisme
37. Perhatikan komponen lingkungan berikut.
1) air
2) hewan
3) matahari
4) tanah
5) manusia
Komponen abiotik lingkungan ditunjukkan oleh nomor ….
A. 1), 2) dan 3)
B. 1), 3) dan 4)
C. 2), 3) dan 4)
D. 3), 4) dan 5)
38. Tujuan interaksi sosial yang didasari faktor budaya adalah ….
A. produsen mendapat keuntungan yang besar
B. mempelajari budaya orang lain sekaligus menyebarkan budaya sendiri
C. kebijakan yang dikeluarkan pemerintah dapat diterima masyarakat
D. masyarakat merasa aman sehingga dapat beraktivitas dengan tenang
39. Daerah Badung merupakan daerah maju yang memiliki banyak industri. Oleh karena itu, banyak penduduk desa yang pergi ke daerah Badung untuk ….
A. memperluas pasar
B. menikmati fasilitas umum
C. meningkatkan pendidikan
D. memperoleh pekerjaan
40. Komponen yang digunakan untuk mengukur kondisi kependudukan suatu daerah adalah ….
A. tingkat pertumbuhan penduduk, pendidikan, kesehatan, dan kondisi tenaga kerja
B. jumlah pendapatan, jumlah anggota keluarga, dan kegiatan ekonomi yang dilakukan
C. jumlah orang yang sudah bekerja, jumlah wirausahawan, dan tingkat pengangguran
D. tingkat kebutuhan setiap bulan, kenaikan pendapatan per tahun, dan kondisi keuangan
Mupel
|
41. Perpaduan gambar dan teks yang berbaur menjadi satu kesatuan yang mengandung keindahan serta cerita yang bermakna disebut ….
A. dongeng
B. cerita rakyat
C. cerita bergambar
D. komik
42. Langkah pertama dalam membuat gambar cerita adalah .…
A. menentukan tema cerita
B. menentukan tokoh
C. membuat alur cerita
D. membuat sketsa
43. Perhatikan kutipan cerita berikut.
Dimas menangis saat sampai di rumah sepulang sekolah. Dimas bercerita kepada ibu bahwa kedua sahabatnya Agung dan Hotman akan pindah sekolah minggu depan. Dimas bersedih karena hanya memiliki waktu seminggu untuk bisa bermain dengan Agung dan Hotman.
Tokoh utama berdasarkan cerita diatas adalah ….
A. Ibu
B. Dimas
C. Agung
D. Hotman
Mupel SBDP KD 3.2
44. Perhatikan lagu berikut.
1) Syukur
2) Gundul-gundul pacul
3) Hymne guru
4) Hari Merdeka
Lagu yang menggunakan tangga nada diatonis minor adalah ….
a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 2 dan 4
d. 1 dan 3
45. Tangga nada diatonis minor memiliki interval .…
A. 1 ½ 1 1 ½ 1 1
B. 1 ½ 1 ½ 1 1 1
C. 1 1 ½ 1 1 1 ½
D. 1 1 ½ 1 1 ½ 1
46. Ciri lagu mayor adalah ….
a. ketika dinyanyikan memiliki kesan sedih
b. ketika dinyanyikan memiliki kesan gembira
c. ketika dinyanyikan memiliki kesan kurang semangat
d. ketika dinyanyikan memiliki kesan kurang ceria
47. Krisna menyanyikan sebuah melodi lagu yang diakhiri nada “ la”. Krisna menyanyikan melodi lagu dengan tangga nada ….
a. mayor
b. minor
c. diatonis
d. pentatonic
Mupel SBDP KD 3.3
48. Sekelompok penari tari Saman menari membentuk formasi horizontal. Formasi yang ditampilkan sekelompok penari tersebut adalah ….
a. duduk timpuh berderet secara menyamping
b. duduk timpuh berderet dari belakang ke depan
c. bergerak serong ke arah kiri
d. duduk timpuh membentuk huruf V
49. Sekelompok penari mengawali tarian dengan membentuk formasi seperti V. Pola lantai yang ditampilkan penari tersebut adalah ….
a. vertikal
b. horizontal
c. diagonal
d. lengkung depan
50. Pernyataan yang paling tepat tentang tujuan pola lantai pada tari kelompok adalah ….
a. membentuk pola lantai yang indah
b. membuat panggung tari menjadi lebih indah
c. pola lantai sebagai pelengkap unsur penampilan tari
d. mengetahui arah perpindahan gerak supaya tidak saling bertabrakan
Penutup: Demikian Soal Penilaian Akhir Semester 1 Kelas 5 Tema 4 yang bisa saya bagikan pada postingan ini, Selamat belajar.
Tags : Kelas 5 Soal Tematik Tema 4